MELURUSKAN NIAT MENGIKUTI WEBINAR
Berawal
dari webinar besutan PBPGRI yang berjudul “Self Driving For Teachers” yang di
salah satu sesinya menghadirkan Om Jay sebagai pemateri untuk menggantikan
pemateri yang berhalangan hadir. Dalam sesinya ini, Om Jay guru blogger yang
juga penulis hebat ini akhirnya dapat mengompori kami para guru dari seluruh
Indonesia untuk memulai menulis. Terbukti dengan antusiasnya para guru untuk
mengikuti kelas menulis yang di adakan Om Jay bersama PBPGRI melalui grup WA.
Singkat
cerita, alhamdulillah saya mendapatkan kesempata untuk dapat bergabung dalam
kelas menulis tersebut. Masyaa allah antusias guru-guru di dalam grup sangat
luar biasa padahal kelas belum mulai. Memang calon peserta ini datang dan pergi,
karena memang link untuk bergabung di grup ini di sebar bebas. Sehingga selain
peserta webinar pun dapat bergabung dalam kelas menulis ini. Kelas memang belum
mulai dan pendataan peserta kelas juga baru dilaksanakan hari ini, jadi sangat
wajar jika calon peserta masih keluar masuk grup. Jika tidak sabar menanti atau
merasa tidak cocok sah sah saja jika ada calon peserta yang memutuskan keluar
grup.
Berbicara
tentang niat, tentunya sangat beragam niat yang mungkin dimiliki oleh para
calon peserta kelas menulis ini. Dalam form pendataan peserta, Om Jay pun menambahkan
kolom motivasi apa yang mendorong peserta mengikuti kelas menulis ini. Saya
yang sebenarnya mengikuti kelas menulis ini karena terbakar kompor semangat
yang dinyalakan Om Jay dalam sesi webinarnya, akhirnya menelisik kembali apa
motivasi kuat saya mengikuti kelas ini. Jika kita pikirkan lagi, sangat sayang
waktu yang kita luangkan mengikuti 20 pertemuan ditambah pertemuan-pertemuan non
formal lainnya jika hanya karena iseng atau kena trigger.
Hari
ini, saya mengunjungi kanal Youtube Om Jay dari sebuah link yang dibagikan om
Jay setelah mengunggah kegiatan belajar di TK Negeri 17 Bengkayang kiriman bu
Heny salah satu peserta kelas menulis. Qadarullah, video rekomendasi
selanjutnya adalah video yang berjudul “Meluruskan Niat Menerbitkan Buku Satu”.
Saya sangat tertarik dengan judulnya sehingga tanpa pikir panjang saya klik
video tersebut. Belum ada satu menit saya menonton, saya sangat tertampar dan
membuat saya kembali mempertanyakan niat saya apakah saya serius dan fokus
dalam belajar menulis dan menerbitkan buku.
Layaknya
sebuah kelas, selain ada pembelajaran tentunya akan ada tugas-tugas yang
mengikuti. Para guru juga pasti sangat tau apa fungsi tugas, tentunya untuk
mengetahui sejauh mana pemahaman siswa mengenai pembeajaran yang sudah diikuti.
Begitupun di kelas menulis ini, pasti akan ada tugas yang akan diberikan oleh
Om Jay dan tim. Dalam video tersebut, Om Jay menyebutkan jika ada guru
yang menghubungi beliau bagaimana jika
sertifikat diberikan tanpa harus mengerjakan tugas. Om Jay menyampaikan jika
kurang sepakat dengan hal tersebut dan kemudian mengajak para peserta kembali
meluruskan niat untuk apa mengikuti kelas menulis ini. Apakah karena
sertifikatnya atau karena belajar menulisnya.
Nah,
mumpung belum dimulai kelas menulisnya mari kita meluruskan niat supaya
semangat mengikuti kelasnya nanti dan tentunya mengerjakan tugas-tugasnya. Pun
bagi saya walau sudah berjalan, harus kembali memperbaiki niat dalam mengikuti
webinar “Self Driving For Teachers” agar dapat berusaha semaksimal mungkin
mengikuti webinar dengan penuh. Artinya bukan hanya tubuh aja mengikuti akan
tetapi pikiran juga.
Berikut adalah video om Jay yang saya tonton
~dhe
Yogyakarta,
10 Mei 2020
#salam
literasi
2 komentar
Mantul Viii .... Semangat Ya! Aku tunggu buku tunggalnya 😉👍🏻
ReplyDeleteAamiinn, thanks ta.
Delete